Tuesday, February 12, 2019

resep ayam enak Bekakak Ayam (jawa barat)


Bekakak ayam

satu lagi makanan yang sudah pasti enak untuk di nikmati..  BEKAKAK AYAM..  siapa yg tidak suka dengan unggas yanh satu ini..  dagingnya yang lezat pasti menggugah selera siapa saja.. 
yuck kita intip apa apa saja bahannya
bekakak ayam dapur bunda

Bahan bahan yang di gunakan  :

1 ekor ayam kampung . bersihkan
3 sdm air asam
3 siung bawang putih . haluskan
3 cm kunyit . haluskan
1 sdt garam
100 ml air
3 sdm minyak untuk menumis


bahan yang di haluskan :

6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
6 buah cabai merah
2 cm jahe
1/2 sdt ketumbar
3 butir kemiri . sangrai
1 sdm irisan gula merah
1 sdm garam
penyedap jika suka

cara membuat :
  • belah bagian dada ayam lalu balikkan badan nya dan tekan punggungnya kuat kuat ( bekakak ). lumuri ayam dengan air asam , bawang putih . kunyit . garam dan air .diamkan selama 25 menit . bilas dengan air . sisihkan
  • tumis bumbu yang di haluskan sampai harum .masukkan ayam beserta bumbunya. masak sampai ayam empuk dan kuah mengental . angkat .
  • bakar ayam sambil di olesi seluruh permukaannya dengan bumbu . sampai ayam berwarna kecoklatan dan matang .angkat
  • sajikan bekakak ayam dengan sambal terasi dan lalapan ,
  • untuk 4 porsi

No comments:

Post a Comment

1000 resep masakan LELE PENYET dapur bunda.

LELE PENYET ikan lele adalah salah satu ikan favorit dan mudah di cari di indonesia..ikan ini kaya akan lemak jenuh..  jadi jgn terlalu b...